Mar 30, 2024

Cara Mematikan SMS Banking BRI Dengan Mudah

Terganggu dengan adanya sms banking bri? Kalau iya nonaktifkan saja karena tulisan ini akan membahas secara lengkap mengenai cara menonaktifkan sms banking bri dengan mudah. Sehingga kamu tidak terganggu dengan notifikasi sms setiap kali melakukan transaksi apapun. SMS Banking BRI merupakan salah satu layanan yang telah disediakan untuk mempermudah kita dalam bertransaksi.

Layanan sms ini sendiri mampu memberikan beberapa informasi seperti Info Saldo, Transfer, Pembayaran Tagihan sampai Beli Pulsa Isi Ulang. Alasan tersedianya layanan ini adalah karena bisa dilakukan pada semua jenis HP. Cara penggunaannya pun cukup mudah, karena untuk bisa melakukan sms banking bri kita hanya harus mengirim pesan SMS ke 3300 dengan biaya sekitar 250 rupiah setiap satu sms.

Menonaktifkan Layanan SMS Banking Bank BRI

Cara Mematikan SMS Banking BRI

Makanya banyak orang yang mencari cara mematikan sms banking bri karena fitur ini terlalu menyedot pulsa. Apalagi bila kita termasuk salah satu orang yang paling sering melakukan transaksi. Karena biaya yang dibebankan kepada nasabah, bukan hanya ketika saat melakukan pengiriman pesan saja melainkan juga saat menerima pesan.

Baca juga:

Sehingga alangkah baiknya bila mengikuti tutorial cara menonaktifkan sms banking bri berikut agar pulsa tidak cepat habis. Selain itu biaya dari sms banking sendiri sangat bervariasi dan tergantung dari masing-masing operator. Seperti contohnya untuk operator telkomsel, dikenakan biaya sekitar 500 rupiah untuk satu kali notifikasi.

Sedangkan untuk pengiriman sms biayanya adalah 350 rupiah. Belum lagi sebagai nasabah sebenarnya beberapa fitur yang ditawarkan oleh sms banking ini sudah bisa dilakukan melalui internet banking. Sehingga tidak heran kalau banyak yang mencari cara menonaktifkan sms notifikasi bri. Penasaran caranya bagaimana? Simak yuk di bawah ini.

Cara Mematikan SMS Banking BRI

Berikut adalah tahapan cara menonaktifkan sms banking bri melalui ATM.

  • Pergilah ke ATM BRI terdekat
  • Masukkan kartu ATM BRI lalu masukkan PIN ATM
  • Cari dan pilih menu Transaksi Lain
  • Setelah itu klik Lainnya
  • Kalau sudah pilihlah menu Registrasi
  • Nanti akan ada beberapa pilihan
  • Klik SMS Banking atau Mobile Banking
  • Klik Hentikan
  • Lalu masukkan nomor PIN dari SMS Banking BRI untuk konfirmasi;
  • Tunggulah hingga muncul notifikasi
  • Apabila SMS Banking telah dinonaktifkan akan ada notifikasi di layar ATM

Cara Menonaktifkan SMS Banking Melalui CS

Cara selanjutnya untuk mematikan sms banking bri bisa melalui customer service berikut langkahnya.

  • Persiapkan dulu nomor rekening BRI
  • Bisa menulis nomornya lebih dulu atau mengambil buku tabungan
  • Siapkan data seperti nomor HP yang sudah terdaftar dan sebagainya
  • Buka menu Panggilan atau Telepon
  • Silahkan panggil call center BRI yaitu 14017 atau 1500017
  • Tunggu sampai ada intruksi mesin penjawab panggilan otomatis.
  • Lalu pilih opsi untuk berbicara dengan CS
  • Minta CS untuk menonaktifkan SMS Banking
  • Nanti akan diminta konfirmasi data
  • Beritahu data tersebut untuk bisa diproses
  • Ikutilah arahan dari CS
  • Tunggu sampai dapat konfirmasi kalau SMS Banking BRI telah dinonaktifkan

Bagaimana, apakah sudah paham tentang cara mematikan sms banking bri yang dikutip dari Hotelier diatas? Hanya ada dua cara untuk bisa mematikan notifikasi sms yang dikirimkan oleh bank bri, yaitu melalui atm dan juga cs. Lalu, apakah bisa cara menonaktifkan sms banking bri via internet banking ? Jawabannya adalah untuk saat ini masih belum bisa.

Selain cara diatas, cara menoanaktifkan yang lainnya adalah dengan pergi serta datang langsung ke salah satu kantor cabang bank bri terdekat. Setelah itu minta bantuan CS disana untuk mematikan fitur sms banking bri yang selama ini masih aktif. Yup, itulah dia beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan notifikasi sms yang selalu dikirimkan oleh bank bri setiap kali ada transaksi.